Menurut Wikipedia, Instagram merupakan sebuah aplikasi mobile online yang digunakan untuk berbagi foto, video, dan menerapkan beberapa efek filter sebagai tambahannya. Lantas, mengapa sosial media semacam ini punya peran penting bagi para pelaku bisnis online?
Berikut beberapa alasannya.
1. Facebook mengalami penurunan pengunjung
Menurut tulisan dari situs Practical Ecommerce, Facebook kini mengalami penurunan pengunjung pada brand pages sebanyak 6%. Nah, inilah alasan utama mengapa para pengusaha memilih untuk mempromosikan produknya di sosial media seperti Instagram.
2. Pertumbuhan yang cepat dan banyak pengguna yang aktif
Setelah mencapai jumlah pengguna lebih dari 200 juta, kini Instagram menjadi salah satu lahan bisnis yang menjanjikan. Di samping itu, jumlah pengguna tersebut membuat Instagram punya pertumbuhan jaringan bisnis yang cepat untuk toko online. Menurut survei, sejauh ini Instagram punya sekitar 20 miliar foto yang sudah diunggah oleh para pemilik akunnya. Di samping itu, setiap harinya ada sekitar 1.6 juta pengguna yang melakukan aktivitas like.
3. Instagram sudah difokuskan untuk menjadi lahan bisnis
Instagram kini menciptakan suatu tempat yang diarahkan ke situs online sebuah usaha. Di samping semua itu, keberadaan platform iklan merupakan salah satu alasan mengapa kini Instagram menjadi salah satu komponen eksistensi yang penting untuk toko online di dunia jejaring sosial.
4. Pemasaran yang mudah
Berbeda dengan Facebook, jejaring sosial satu ini punya jenis alogaritma yang berbeda. Perancangnya menuturkan jika Instagram dibuat agar mudah dilihat oleh pengikutnya. Jadi jika Anda mengunggah sebuah gambar ataupun video, secara otomatis ini akan tersimpan di dalam arsip sekaligus dapat dilihat oleh semua followers.
5. Visual marketing dan branding
Instagram sudah dilengkapi dengan fitur foto editing yang lengkap dan mudah. Inilah yang membuat Instagram menjadi salah satu media marketing sekaligus branding yang kreatif. Semua pengguna bisa dengan mudah mengedit foto yang akan diunggah dengan memanfaatkan fitur filter.